Jaga Kualitas Air Di Rumah

2 menit

Menjaga kualitas air di rumah adalah hal penting yang perlu Anda lakukan. Air bisa saja tercemar kapan dan di mana saja.

Ada beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk menjaga kualitas air di rumah. Seperti rutin melakukan perawatan dan pembersihan di tiga benda berikut ini.

1. Tangki Air

Jika Anda menggunakan tangki air yang belum anti lumut, Anda harus lebih sering melakukan perawatan atau pengurasan tangki.

Jika tidak, lumut yang tumbuh di dalam tangki akan mempengaruhi kualitas air yang ditampung. Selain itu, lumut bisa terbawa sampai bak mandi Anda atau bahkan menyumbat kran air.

Baca juga: Ingin Kloset di Rumah Bersih? Lakukan Cara ini

Untuk meminimalisir lumut tumbuh, gunakan tangki air yang dijamin bebas lumut. Pilih Tangki Air Pennyu dijamin bebas lumut dan dibekali garansi 21 tahun. Cek penjelasan lengkapnya di sini.

Bukan cuma lumut yang ada di dalam tangki air, tidak jarang air juga membawa endapan dari sumbernya. Endapan tersebut jika terus dibiarkan akan membuat air keruh.

Maka dari itu, jadwalkan perawatan rutin untuk menguras tangki air. Misalnya setiap enam bulan sekali.

Subscribe

Subscribe untuk update artikel dan info promo menarik dari Pennyu

     

    2. Keran Air

    Siapa bilang kebersihan keran air tidak mempengaruhi kualitas air? Tentu saja pernyataan tersebut salah besar.

    Keran air yang kotor dapat memberi dampak buruk pada kualitas dan kebersihan air. Contohnya seperti keran air yang berkarat akan memberi rasa besi pada air.

    Untuk membersihkan keran air dari karat Anda bisa cek di artikel berikut ini “Inilah 4 Bahan Sederhana untuk Membersihkan Keran Air Berkarat”.

    Seiring usia, keran air terutama logam juga bisa keropos dan keping-kepingnya terbawa aliran air. Sebaiknya ganti keran air jika sudah terlihat tidak layak digunakan.

    Anda bisa  mendapatkan keran air yang awet dan berkualitas di sini.

    3. Bak Mandi

    Sama seperti benda pada umumnya, bak mandi pun perlu perawatan. Semakin sering digunakan dan seiring lamanya usia, bak air mandi akan kotor dan tumbuh lumut.

    Belum lagi karena kualitas air yang kurang bagus membuat bak air mandi berkerak.

    Jika terus dibiarkan, bak air mandi yang kotor akan mempengaruhi kualitas air bersih yang ditampung.

    Baca juga: Apakah Tangki Air Bisa Menampung Cairan Kimia?

    Lebih buruknya, jika air yang ditampung terkontaminasi tentu akan membahayakan kesehatan pengguna.

    Oleh karena itu, yuk bersihkan bak air mandi Anda. Caranya bisa Anda lihat di sini ya.

    Itulah cara menjaga kualitas air di rumah, semoga bermanfaat!

    Dapatkan Produk Pennyu Sekarang Juga

    Komentar Dinonaktifkan