Meningkatkan Kualitas Air di Rumah
Meningkatkan kualitas air perlu dilakukan untuk mendapatkan air yang benar-benar bersih. Siapa sih yang tidak suka mempunyai air bersih di rumah? Tentunya keberadaan air bersih berkualitas di hunian menjadi dambaan setiap keluarga.
Namun karena latar belakang hunian yang dulunya mungkin rawa, sawah dan sebagainya, menyebabkan penyebaran air bersih tidak merata.
Selain faktor tersebut, barang yang Anda pergunakan sebagai penyalur air di rumah juga dapat mempengaruhi kualitasnya.
Baca juga: 5 Tips Awet Muda dengan Menjaga Kesehatan Kulit
Lalu bagaimana cara meningkatkan kualitas air bersih di rumah? Dikutip dari PDAM INFO, ada beberapa cara meningkatkan kualitas air. Simak ulasan di bawah ini!
1. Uji Kelayakan Air Sumur
Uji kelayakan air sumur berfungsi untuk mengetahui kualitas air bersih yang Anda gunakan sehari-hari apakah mengandung bahan kimia berbahaya atau tidak.
Hal ini sangat bermanfaat terutama untuk Anda yang menggunakan air sumur untuk berbagai keperluan.
Jika nantinya air sumur di rumah telah selesai diuji kelayakannya dan hasilnya tidak mengandung bahan kimia berbahaya, maka air tersebut layak untuk digunakan berbagai aktivitas seperti mandi atau mencuci sayuran.
Kemudian, bila hasil pengujian air mengandung zat kimia sebaiknya Anda mengkonsultasikannya ke pakar air bersih.
2. Meningkatkan Kualitas Air dengan Mengecek Pipa
Jangan biarkan kotoran atau kerak pada pipa menyumbat saluran aliran air. Bila sumbatan terus dibiarkan, kerak yang menempel berpotensi mencemari air bersih yang melalui pipa.
Biasanya kerak pada pipa dapat ditandai dengan pergantian warna air dan tekanan air menjadi kurang baik.
Baca juga: Pertimbangkan 5 Poin ini agar Rumahmu Ramah Lingkungan
Selain itu, ketika pipa Anda mengalami kebocoran sebaiknya segera diatasi. Lakukan pengecekan pipa secara berkala untuk meningkatkan kualitas air bersih.
Subscribe
Subscribe untuk update artikel dan info promo menarik dari Pennyu
3. Menerapkan Sistem Penyaringan
Gunakan penyaringan untuk memastikan dan mendapatkan air bersih berkualitas. Pasangan dan rancang sistem penyaringan mulai dari saluran pipa hingga di kran air.
Setelah Anda memasang filter air pada saluran inlet tangki air, untuk menjamin kebersihannya dan mendapatkan air yang lebih higenis gunakan Pennyu Filter Air Keramik.
Pennyu Filter Air Keramik dapat menghilangkan bau dan menghalau 99% kontaminan pada air.
Perlu diperhatikan, karena pemasangan penyaring di saluran pipa cukup kompleks, sebaiknya panggil orang profesional untuk membuat sistem penyaringan air ini.
4. Sistem Reverse Osmosis
Biasanya sistem ini banyak ditemui pada wastafel. Sistem reverse osmosis ada juga yang berupa keran.
Dengan menerapkan model kerja sistem reverse osmosis, kuman, sedimen dan polutan yang berada di air akan lenyap.
Kemudian oksigen dan sebagian mineral dari dalam tanah akan diangkut. Sehingga menghasilkan air yang berkualitas lebih baik.
Baca juga: Cara Melepas Keran Air Patah Tanpa Merusak Tembok
Jika ingin menerapkan sistem reverse osmosis, sebaiknya konsultasikan dengan profesional.
Itulah cara ampuh untuk meningkatkan kualitas air bersih di rumah. Selamat mencoba dan semoga berhasil ya!